Tuesday, February 15, 2011

(Sedikit) Renungan


Dalam beberapa minggu terakhir, gw rajin banget mantengin fanpage-nya Pak Mario Teguh di Facebook. Pasti semua udah tau siapa Pak Mario Teguh.

Walau gw sangat jarang nonton acara Pak Mario Teguh di TV, gw selalu suka kata-kata yang ditulis di fanpage-nya. Bagi gw, kata-katanya adalah penenang hati. Hampir sama dengan kata-kata seorang Ustadz di salah satu kuliah subuh TV.

Gw memang bukan orang yang religius. Tapi dua bulan terakhir gw mulai membenahi diri gw. Masa udah umur 28 (shoo! Ketahuan tuanya deh gw..) masih begini-begini aja. Kerjaan standar. Pasangan yang ada ga ngelamar-ngelamar gw (malah akhirnya putus tho..).

Pembenahan pertama yang gw lakukan adalah pada hati gw. Kalau hati gw sudah nyaman, tenang, bersih, pasti segalanya akan lebih mudah untuk gw. Itulah sebabnya kenapa gw belakangan ini sering buka Facebook. Hanya untuk dapat (sedikit) pencerahan hati dari Pak Mario Teguh.

Ada quote dari Pak Mario Teguh malam ini yang bikin gw merenung:

"Jika sulit bagimu
untuk berbahagia
dalam cintamu terhadapnya,
ikhlaskanlah hatimu untuk
melepaskan dan membebaskannya.

Jika dia kembali
dalam kebaikan kepadamu,
maka dia adalah pendamping jiwamu
yang berhak bagi pemanjaan
dan
pemuliaan darimu.

Tapi,
jika dia kembali dengan
membawa
kebiasaan bernafas jelaga
dan berkumur air nila,
maka akan lebih indah bagimu
jika engkau memelihara kemuliaan dirimu.

Mario Teguh"


Gw pernah bilang ke diri gw sebelum putus sama Akang: "Jika memang Akang dan gw masih digariskan untuk bersatu, jodoh kami masih ada, maka Allah akan bertindak dengan cara-Nya untuk membuat kami kembali bersama. Tetapi jika tidak, Allah pasti sudah menyiapkan jodoh yang menurut-Nya terbaik untukku."

Kurang lebih sama kan apa yang Pak Mario Teguh bilang dengan apa yang pernah gw bilang ke diri gw sendiri?

Takdir memang sudah digariskan. Tetapi kita masih bisa merubah nasib kita. Untuk itu harus ada tindakan dari kita agar nasib bisa kita tentukan.

Love you all, Neighbors!


2 comments:

anakmuda said...

Wah kata katanya super sekali. ternyata nggak kalah juga dgn saya, saya sangat mengemari hampir semu kata2 pak Mario.
setelah saya membaca postngan kamu, saya hanya bisa mengatakan;Sabar ya,semoga cpt ada gantinya, pasangan yg halal selamanya. saya yakin Allah sdh menentukan yg terbaik untuk kamu.
livebuffer

-delia- said...

terimakasih, anakmuda :)