Monday, May 12, 2008
Thomas Cup
Yang tersisa dari hasil nonton Thomas Cup Indonesia vs Thailand di Istora Senayan kemarin sore:
1. Kesal karena pintu masuk ke kawasan Gelora Bung Karno Senayan hampir semuanya ditutup. Hanya menyisakan 2 pintu untuk akses masuk (setelah masjid Al Bina dan dekat driving range)!
2. Sebal melihat begitu banyak acara yang diadakan di kawasan Gelora Bung Karno Senayan (kurang lebih ada 5 acara yang bersamaan plus 1 di malam hari) sehingga susah buat cari parkiran. Akhirnya dapet parkir di Gelanggang Renang.
3. Semakin sebal dengan adanya begitu banyak acara di kawasan Gelora Bung Karno karena yang seharusnya dari Gelanggang Renang ke Istora bisa ditempuh dengan jalan kaki selama 5 menit dengan track lurus, jadi harus muter arena bazar mobil yang memakai jalan antara Gelanggang Renang dan Istora dengan menghabiskan waktu hampir 20 menit!
4. Emosi melihat panitia pelaksana yang lamban membuka loket tiket. Habis pula semua tiket di tangan para calo.
5. Pasrah membeli tiket masuk dari tangan calo. Tiket yang seharusnya seharga Rp 20.000 terpaksa gw beli seharga Rp 75.000.
5. Tim Uber Indonesia menang 4-1 atas Jepang! Sempat lihat partai kelima.
6. Murka lihat Sonny dan Taufik kalah!
7. Terpesona oleh muka-muka pemain Tim Thomas Kanada yang ganteng dan lucu yang bermain di Court 1. Lumayan buat mengalihkan perhatian dari kekalahan Indonesia di Court 2...
8. Dikarenakan gw dan teman-teman berasumsi bahwa kita membawa bad luck buat negara, sebelum set kedua dari ganda kedua dimainkan kita memutuskan untuk pulang! Daripada Tim Thomas kalah... Kita masih cinta negara sendiri qo...
9. Tim Thomas Indonesia pun berhasil menang 3-2 atas Tim Thomas Thailand! Btw, tanpa gw dan teman-teman gw menonton!!
Kuciiiiiiiing... Udah perjuangan banget buat bisa nonton langsung, malah tak berhasil nonton kemenangan Tim Thomas Indonesia... hiks.. hiks...
Moral of the story:
Selalu ada pengorbanan dibalik semua perjuangan yang telah dilakukan. Ga peduli seberat apa pun perjuangan itu dijalani...
Subscribe to:
Post Comments (Atom)
No comments:
Post a Comment